
Jakarta - Masih bersama The Jicks yang membantunya pada pengerjaan album pasca-Pavement dulu, ikon indie rock Stephen Malkmus akan meluncurkan album penuh terbaru yang diproduseri oleh musisi sekaligus seniman paling produktif selama dua dekade terakhir, Beck Hansen.
Sebuah rencana besar yang sekian lama dipersiapkan oleh keduanya dan sempat ramai diangkat berbagai media massa sejak beberapa waktu lalu belakangan mulai tersingkap tabirnya.
Dapat dipastikan Stephen Malkmus and The Jicks akan kembali meluncurkan album dengan judul Mirror Traffic pada tanggal 23 Agustus mendatang melalui label langganan mereka, Matador Records.
Album tersebut akan berisi 15 track yang masih memiliki nuansa kental musik Pavement, terbukti pada sebuah preview dengan warna musik dan lirik yang cukup identik berjudul "Senator."
“Mungkin karena disebabkan proses produksi yang dikerjakan sangat cepat serta ketegasan warna musiknya yang menjadikan Mirror Traffic seperti sesuatu yang dihasilkan oleh Pavement”, ujar Steve pada sebuah sesi wawancara dengan majalah Spin.
“Dalam dua hari pertama saja kami telah merekam sembilan puluh persen dari album tersebut,” timpal Beck pada kesempatan lain.
Salah satu kreator soundtrack film Scott Pilgrim vs The World, Beck Hansen sendiri telah mengajukan niatnya untuk melakukan kerjasama dengan Malkmus sejak dua tahun lalu, bahkan sepertinya hal tersebut tidak hanya sebatas proyek album Mirror Traffic saja.
“Ia (Beck) juga mengatakan akan mengerjakan sebuah buku dan sepertinya saya akan terlibat di dalamnya”, ungkap Steve menjelaskan.
Album yang urung dinamakan L.A Guns tersebut sekaligus menjadi tapal batas fase perubahan personil Stephen Malkmus and The Jicks. Album tersebut merupakan kontribusi terakhir drummer Janet Weiss bersama The Jicks yang memutuskan untuk fokus mengurusi proyek musik lain bersama Wild Flag.
Stephen Malkmus and The Jicks kini sedang mempersiapkan tur konser untuk mempromosikan Mirror Traffic dengan posisi Weiss digantikan oleh Jake Morris dari The Joggers.
http://www.rollingstone.co.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar